"Kami sudah menyampaikan informasi gelombang tinggi selatan Banten dan Perairan selatan Banten atau Samudera Hindia agar pelaku pelayaran dan nelayan selalu waspada untuk menghindari kecelakaan laut," katanya.
Baca Juga:
BMKG Ungkap Musim Kemarau 2025 Akan Mirip Tahun Lalu, Tapi Lebih Terik
Ia mengatakan prakiraan cuaca Kota Tangerang dan sekitarnya pagi hari cerah berawan, siang hari cerah berawan - berawan, malam hari berawan dan
dini hari berawan - hujan ringan.
Baca Juga:
Siklon Tropis Errol Mengintai, Daerah Ini Terancam Hujan Deras dan Gelombang Tinggi pada 20-21 April
Suhu udara 24 – 33 Celcius, kelembapan udara 55 – 95 persen, angin dari arah barat daya hingga barat dengan kecepatan 05 – 30 km/jam.
Sebagian besar wilayah Banten cerah berawan, seperti di Kota Cilegon, Kabupaten Serang, Kota Serang, Kabupaten Tangerang, Kabupaten Lebak, Kota Tangerang, dan Kabupaten Lebak.[ss]